Ada banyak Macam Macam Penyakit Tulang diantaranya adalah pengapuran pada tulang leher atau dinamakan juga dengan istilah medis cervical osteoarthritis adalah penyakit yang akan menyebabkan adanya kelainan pada tulang sendi yang dinamakan diskusi atau cakram pembentuk sendi tulang rawan. Seiring bertambahnya usia biasanya akan ada perubahan yang terjadi pada tulang, diskus akan semakin menyusut dan juga semakin rapuh sehingga akan menyebabkan kaku pada bagian persendian.
Penyebab Pengapuran Pada Tulang
Penyebab dari kondisi pengapuran pada tulang ini disebabkan karena adanya kerusakan sendi dan juga daerah sendi sudah tidak bisa diperbaiki dengan sempurna sehingga malah membuat tubuh semakin tidak bisa menghindari kondisi tersebut.
Salah satu factor yang akan sangat berpengaruh adalah factor usia, seseorang yang terkena kondisi pengapuran pada tulang biasanya mereka yang sudah berusia diatas 45 tahun. Dan untuk jenis kelamin, perempuan lah yang dianggap sangat beresiko untuk mengalami kondisi pengapuran pada tulang jika dibandingkan dengan laki-laki.
Aktivitas fisik juga bisa saja menjadi salah satu penyebab sendi sering mendapatkan tekanan dengan sangat berlebihan dan dalam waktu yang lama. Atau bisa kondisi pengapuran juga bisa saja disebabkan karena Anda pernah mengalami cedera yang terjadi karena pekerjaan, yaitu pekerjaan yang memang mengandalkan gerakan pada area sendi tertentu sehingga menyebabkan adanya resiko cedera yang lebih besar. Atau bisa juga cedera Anda alami ketika sedang berolahraga atau mengalami kecelakaan lalu lintas.
Berikut ini adalah beberapa gejala yang timbul akibat bahaya pengapuran tulang leher:
Melihat dari gejalanya saja, kemungkinan besar pengapuran pada tulang akan sangat menggangu pada aktivitas Anda sehari-hari. Jika Anda memeriksaka kondisi ini pada dokter, biasanya dokter akan melakukan pemeriksaan dengan cara rontgen atau CT scan dan juga melakukan pemeriksaan MRI.
Jika ternyata Anda positif mengalami kondisi pengapuran pada area tulang leher, biasanya dokter akan memberikan arahan untuk bisa mengurangi resiko bahaya pengapuran tulang leher yang semakin parah sebagai salah satu cara menguatkan tulang.
1. Beritistirahat
Dokter akan menyarankan Anda untuk beristirahat dan tidak terlalu banyak melakukan aktivitas yang akan menyebabkan Anda harus banyak menggerakan tulang leher Anda. Sebaiknya Anda benar-benar melakukan arahan ini agar bisa semakin mengurangi tingkat keparahan pengapuran tersebut.
2. Mengkonsumsi obat pereda rasa nyeri
Tentu saja saat terjadi pengapuran, Anda akan mengalami rasa nyeri pada bagian tulang tertentu. Bahkan rasa nyeri bisa saja menjalar pada area sekitarnya sehingga dokter akan sangat menyarankan Anda untuk mengkonsumsi obat pereda rasa nyeri dengan jenis NSAID.
3. Mengkonsumsi obat pelemas otot
Saat Anda mengalami kondisi pengapuran, bagian otot sekitar tulang juga akan ikut menegang sehingga Anda akan disarankan obat yang akan membantu untuk melemaskan otot.
4. Melakukan suntikan kortikosteroid
Suntikan ini juga akan dilakukan pada bagian tulang yang terasa nyeri dan mengalami pengapuran agar bisa mengurangi resiko bahayanya.
5. Melakukan prosedur operasi
Jika ternyata pengapuran yang Anda alami tidak bisa diatasi dengan mengkonsumsi obat yang biasanya, dan malah membuat Anda semakin tidak nyaman dan mengalami kondisi kerusakan yang terjadi pada saraf, dokter biasanya akan memberikan saran pada Anda untuk melakukan operasi.
Untuk bisa mencegah adanya pengapuran pada tulang dengan sangat cepat sebaiknya Anda juga menghindari gaya hidup yang tidak sehat seperti terlalu sering merokok, mengkonsumsi alcohol dan menempatkan leher dalam kondisi yang sangat tidak nyaman. Anda juga ada baiknya mengkonsumsi makanan yang memang akan sanga mendukung pada kondisi kesehatan tulang Anda, seperti mengkonsumsi Makanan yang Mengandung Kalsium dan juga vitamin D.
Anda juga sebaiknya menghindari beberapa makanan yang malah akan semakin beresiko membuat Anda mengalami kondisi pengapuran pada tulang leher. Yaitu:
Itulah pembahasan mengenai bahaya pengapuran tulang leher yang harus Anda ketahui gejala dan hal lainnya yang saling bersangkutan. Sebaiknya, sebelum Anda mengalami kondisi pengapuran pada tulang jagalah kondisi tulang dengan menghindari beberapa makanan yang akan memicu terjadinya pengapuran pada tulang lebih cepat seperti yang sudah disebutkan di atas.
Spondilitis ankilosa yaitu penyakit radang tulang belakang yang mengenai bagian persendian sejak dari atas tulang leher sampai bagian bawah tulang…
Tulang merupakan organ penting dalam tubuh. Maka ketika terjadi kecelakaan yang menyebabkan kelainan pada tulang, akan mempengaruhi kinerja kita dalam…
Tubuh dengan postur yang tinggi merupakan salah satu hal yang didambakan banyak orang agar lebih percaya diri saat berpenampilan. Hal…
Penyakit Legg-Calve-Perthes ialah keadaan di mana frekuensi sirkulasi darah ke metabolisme tulang paha di area persendian pinggul berkurang. Sirkulasi darah yang…
Sindaktili adalah kondisi jari yang menyatu atau tidak ada sela diantara jari dan kondisi jari melekat seringkali disebut sebagai kelainan…
Jari kaki dempet adalah suatu kondisi yang bisa terjadi pada manusia atau bayi baru lahir dan kondisi ini bisa terjadi…