Sponsors Link

15 Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit yang Wajib Diketahui

Sponsors Link

Sakit pada tulang leher merupakan hal yang umum terjadi pada siapapun, dimana rasa sakit tersebut akan mengganggu aktivitas anda karena tidak nyaman dan terus menggerakkan kepala dan bahu. Mungkin anda bertanya-tanya, apa yang menyebabkan rasa sakit pada tulang leher belakang?

Sakit pada leher belakang yang mengakibatkan keseleo, nyeri serta tegang memiliki berbagai kemungkinan penyebabnya, diantaranya yaitu sebagai berikut:

Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit

  1. Kesalahan Posisi Tidur

Hal ini dapat terjadi akibat bantal yang digunakan saat tidur terlalu tinggi atau kepala miring ke arah bahu. Posisi tidur demikian dapat menyebabkan peregangan pada otot leher anda, sehingga ketika anda bangun tidur, otot pada leher anda akan terasa tegang. Tidak hanya bisa menyebabkan leher sakit saja, kesalahan posisi tidur juga bisa menjadi penyebab pengapuran tulang yang perlu di hindari.

  1. Kurang Tidur

Tubuh memerlukan waktu untuk melakukan istirahat secara cukup. Kurangnya tidur akibat akitivitas yang berlebihan akan berdampak pada tubuh, terutama pada otot-otot. Melakukan pekerjaan di depan laptop tanpa beristirahat akan mengakibatkan otot leher belakang serta bagian punggung anda terasa nyeri. Selain itu, kurang tidur juga termasuk dalam penyebab sakit tulang belakang tengah yang mengganggu banget.

  1. Stress atau Banyak Beban Pikiran

Seseorang dengan beban pikiran yang terlalu banyak, akan sangat rentan terhadap sakit leher belakang. Bahkan tidak hanya ketegangan pada bagian leher, namun juga pada bahu anda. Anda akan mengalami psikosomatis, dimana kondisi tersebut terjadi akibat dari adanya tekanan dan pikiran yang berlebih.

Pada kondisi tersebut, akan memicu gangguan di area psikologis dimana saraf serta otot menjadi bagian yang rentan terkena pengaruhnya sehingga mengakibatkan tegang dan kaku, terutama ketika digerakkan.

  1. Cedera

Leher adalah salah satu dari bagian tubuh yang sangat rentan terhadap cedera. Hal tersebut dapat disebabkan oleh bermacam-macam, misalkan akibat jatuh, kecelakaan mobil dan olahraga. Kondisi tersebut terjadi dimana otot dan ligamen leher dipaksakan untuk bergerak di luar kisaran normal mereka. Tulang leher yang retak akan mengakibatkan kerusakan sumsum tulang belakang.

Kondisi leher akibat kepala terhentak secara satu arah secara tiba-tiba disebut juga whisplash. Hal ini biasa terjadi saat melakukan olahraga. Efek dari kondisi tersebut yaitu sakit kepala, leher belakang terasa kaku, sakit leher serta gerakan leher terbatas.

  1. Panik Mendadak

Pernahkah anda mendengar istilah panic attack? Tahukah anda bahwa hal tersebut dapat mengakibatkan seseorang mengalami sakit leher secara mendadak? Panic attack adalah kondisi yang terjadi akibat dari pikiran seseorang itu sendiri dan untuk mengatasinya perlu dilakukan terapi psikologis. Hal tersebut diakibatkan karena adanya korelasi antara perubahan pola kognisi dan ditambahkan pula alam bawah sadar setiap individu. Ketika Anda merasa panik ini, maka jangan kaget juga ketika Anda merasakan sesak napas disertai nyeri tulang rusuk karena kejadian ini sudah menjadi hal wajar namun tetap harus segera diatasi.

  1. Akibat Beban Berat

Salah satu dari Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit adalah saat mengangkat beban terlalu berat di salah satu sisi lengan, terutama jika hal tersebut anda lakukan dalam waktu yang lama. Selain leher, hal tersebut akan membuat bahu dan lengan menjadi kurang nyaman. Kondisi sakit leher belakang yang diakibatkan oleh hal ini tidak berlangsung lama, dimana biasanya hanya terjadi antara 1 hingga 2 hari saja.


  1. Kekakuan Leher

Penyebab dari kekakuan leher adalah akibat posisi yang kurang tepat terlalu lama. Istilah tersebut disebut juga dengan tortikolis akut dimana otot leher yang cedera. Namun penyebab pasti dari dari penyakit tersebut juga belum diketahui secara pasti.

Saat anda melakukan salah posisi atau postur tubuh yang buruk, maka ketika anda mengubah pusat gravitasi dan memiringkan kepa ke depan, ligamen, tendon serta otot pada leher khususnya bagian belakang akan bekerja lebih keras untuk mengcengkeran kepala.

Tidur dengan tidak menggunakan alas atau penopang leher akan dapat menyebabkan leher menjadi kaku serta mudah terserang sakit. Rasa sakit yang diakibatkan kekakuan leher ini juga tidak bertahan lama, mungkin hanya terjadi 1 hingga 2 hari saja. Ketika leher Anda terasa kaku, maka hal ini juga bisa menjadi salah satu tanda pengapuran tulang dan jika Anda merasakannya, maka pantangan pengapuran tulang leher ini harus Anda pahami sebaik mungkin.

  1. Kurang Olahraga

Kurangnya aktivitas seperti olahraga akan menjadi salah satu Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit. Hal tersebut dikarenakan otot tubuh menjadi kurang begitu fleksibel dan elastis. Oleh karena itu, ada baiknya jika paling tidak melakukan olahraga ringan setiap pagi maupun sore, misalkan dengan sedikit peregangan dimana tidak hanya bagian pada leher saja yang difokuskan.

Anda dapat memulainya dengan menekuk bagian kepala dan leher dimana wajah menghadap ke bawah, lalu ke atas kemudian miringkan ke kanan dan kiri. Dengan rutin melakukan hal tersebut, maka otot akan senantiasa bekerja sama dengan sarat hingga leher serta kepala anda akan terhindar dari rasa sakit dan pusing.

  1. Gerakan Berulang

Seringkali seseorang mengalami gerakan berulang dalam suatu aktivitas, misalkan menari berenang dan lainnya. Hal tersebut akan mengakibatkan penggunaan berlebihan pada otot dan jaringan lunak yang lainnya di leher.

  1. Tekanan Darah Tinggi

Jika seseorang mengalami tekanan darah tinggi, maka hal tersebut akan mengakibatkan sakit pada leher, dimana leher akan tegang, kaku serta kencang. Hal tersebut diakibatkan karena peredaran darah di bagian leher belakang anda mengalami gangguan sehingga menyebabkan kontraksi otot leher tidak bekerja secara optimal.

Tekanan darah tinggi dipicu oleh kegemaran dalam mengkonsumsi makanan-makanan berlemak serta berkolesterol tinggi. Tidak hanya itu, kebiasaan pola hidup yang buruk dan tidak teratur akan dapat mengakibatkan tekanan darah naik secara tak terduga.

  1. Kolesterol Tinggi

Tidak hanya tekanan darah, kadar kolesterol yang meningkat akan dapat mengakibatkan leher belakang terasa sakit dan kencang. Selain itu, kolesterol yang tinggi juga dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit yang mematikan, terutama jika kolesterol jahat mulai menyerang. Selain itu, berbagai macam makanan yang mengandung kolesterol tinggi ini juga menjadi pantangan radang sendi tulang yang wajib di hindari.

  1. Penyakit Flu

Gejala flu yang terjadi dapat mengakibatkan seluruh tubuh terasa sakit tak terkecuali pada bagian belakang leher. Akan tetapi, penyakit ini cukup berbeda dengan flu tulang, jika Anda mengalami flu tulang maka rasanya akan sakit di bagian tertentu yang mana bisa Anda atasi dengan mengikuti cara menyembuhkan flu tulang secara alami berikut.

  1. Tetanus

Penyakit ini terjadi karena adanya luka gores atau tusuk oleh benda yang sudah terkontaminasi kotoran, tanah maupun debu yang mengakibatkan si penderita mengalami kejang sekaligus kontraksi otot yang begitu hebat dan dapat menyerang bagian susunan saraf, tak terkecuali pada bagian leher

  1. Kanker dan HIV

Kedua penyakit yang menyerang sistem daya tahan tubuh tersebut ternyata juga mengakibatkan seseorang mengalami rasa sakit di bagian leher. Jika leher sakit dalam jangka waktu yang lama, ada baiknya jika dilakukan pemeriksaan. Perlu Anda ketahui juga bahwa HIV ini juga termasuk salah satu penyebab TBC Tulang yang paling berbahaya.

  1. Meningitis

Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit juga disebabkan oleh peradangan yang terjadi di selaput pelindung yang menjadi penutup sarang tulang belakang dan otak.

Selain Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit seperti di atas, sakit leher belakang juga berasal dari penyakit tengkuk tertentu dimana hal tersebut akan memicu sakit leher kronis. Adapun penyebab sakit leher belakang akibat penyakit pada tengkuk antara lain:

  1. Degenerasi Disk

Penyebab ini merupakan hasil dari proses penuaan dimana disk tulang belakang mengalami dehidrasi dan bantalan yang diberikan pada tulang belakang menjadi berkurang. Hal ini mengakibatkan terjadinya gesekan satu sama lain, sehingga saraf terdekat mengalami iritasi, disk akan mengalami herniasi serta akan memicu terjadinya arthritis. Penyebab ini juga bisa menyebabkan kelainan pada tulang sehingga Anda harus tetap waspada dan menghindari sebaik mungkin.

  1. Herniasi Disk

Gejala ini terjadi disebabkan oleh bagian dalam lunak dari disk tulang belakang yang muncul ke luar bagian luar yang kaku melalui robekan pada bagian luar. Hal tersebut dapat memberikan tekanan pada saraf atau protein inflamasi yang dapat mengiritasi saraf.


  1. Spondylosis

Penyebab ini juga disebut dengan istilah osteoarthritis tekuk dimana kondisi tulang rawan dalam sendi facet telah aus. Hal tersebut akan mengakibatkan pergesekan antara satu tulang dengan lainnya dimana kondisi tersebut dapat menyebabkan peradangan dapat memperbesar sendi dan mengiritasi saraf.

  1. Stenosis Spinal

Kondisi ini terjadi saat kanal tulang belakang mengalami penyempitan. Hal ini disebabkan disk yang mengalami herniasi atau bone spur yang dapat mengakibatkan pengaruh terhadap saraf yang terdapat dalam kanal tulang. Rasa sakit tersebut bisa saja menjalar, mulai dari leher belakang hingga turun ke lengan, tangan dan jari. Nama lain stenosis Spinal ini yaitu penyempitan tulang belakang yang mana bisa Anda atasi dengan obat penyempitan tulang belakang berikut.

Demikian adalah informasi mengenai Penyebab Tulang Leher Belakang Sakit, penyembuhan dapat dilakukan dengan istirahat serta melakukan perawatan ringan jika sakit leher belakang ringan. Oleh karena itu ada baiknya jika kita benar-benar mengatur pola hidup kita secara baik dan teratur. Untuk sakit pada tulang leher yang tak kunjung sembuh, ada baiknya jika melakukan konsultasi dengan dokter ahli. Dokter akan memberikan bantuan mengenai apa yang terjadi serta penyebab pasti dari sakit tulang leher belakang serta mengobati sumber dari rasa sakit tersebut. Semoga bermanfaat dan menginsipirasi.

Sponsors Link
, , ,
Post Date: Wednesday 25th, April 2018 / 14:38 Oleh :