Ketahuilah 7 Merk Susu Yang Bagus Untuk Tulang Keropos
Aktivitas keseharian orang yang cenderung padat, entah itu dalam bekerja, sekolah atau melakukan apapun harus didukung organ tubuh yang kuat, tak terkecuali pada tulang. Semakin senja usia dan keseharian yang makin padat akan mempengaruhi kondisi tulang yang mulai rapuh terjangkit kelainan pada tulang. Resikonya tulang rentan keropos bahkan sampai patah. Agar kondisi tulang tetap fit perlu rutin olahraga untuk mencegah tulang keropos. Kami juga merekomendasikan Anda mengkonsumsi susu berkalsium tinggi serupa khasiat susu kambing untuk tulang. Untuk lebih jelasnya, berikut rekomendasi merk susu yang bagus untuk tulang keropos.
- Anlene Actifit
Susu ini tidak hanya untuk usia tua. Anak muda juga perlu mengkonsumsinya. Kandungan yang kaya vitamin D dan kalsium sangat penting untuk menjaga tulang agar tidak keropos. Selain itu, susu ini juga kaya Magnesium, Zinc, dan Protein.
- Anlene Gold
Susu Anlene ini dikonsumsi untuk pria dan wanita yang memasuki usia 51 tahun ke atas. Pada usia ini, sangat penting untuk menjaga kesehatan dan kepadatan tulang. karena diperuntukkan untuk lansia, kandungan kalsium dua kali lebih banyak dibanding Anlene Actifit. Sehingga kepadatan mineral tulang dapat mencegah terjadinya gejala osteoporosis.
- Anlene Total
Varian susu ini diperuntukkan untuk sendi. Jadi, yang sebelumnya susu berfokus pada tulang, untuk merek ini juga berfungsi memperkuat sendi. Biasanya sendi mengalami penurunan untuk melakukan gerakan normal, maka susu ini hadir untuk mengembalikan performa tersebut. Kandungan di dalamnya yang memiliki Glucosamine menjadi alasannya, mengapa merek ini direkomendasikan ketika sendi Anda mengalami nyeri. Sehingga jika sendi kembali kuat, maka penyebab tulang keropos atau tulang patah tidak terjadi.
- Boneto
Susu anak-anak ini memiliki kalsium tinggi. Sehingga masa pertumbuhan anak-anak akan menjadi baik, karena pertumbuhan tulang memiliki asupan yang bergizi. Oleh sebab itu, anak-anak akan mudah meraih prestasi terbaik, khususnya pada bidang olahraga yang di mana Boneto menjadikan tulang anak lebih kuat. Keunggulan lainnnya adalah daya tahan tubuh anak juga terjaga karena asupan dari Boneto membuat anak-anak lebih berenergi.
- Entrasol Quickstart
Merk ini mempunyai kandungan 3-Hi Formula yaitu Hi-Calcium, Hi-Fiber, dan Hi-Vitamin D. Dengan kandungan tersebut khasiat susu untuk tulang ialah menjaga kesehatan tulang dan saluran pencernaan. Susu sereal ini mengandung takaran gula yang rendah. Karena adanya oat, susu ini cukup membuat rasa lapar akan hilang.
- Zee Platinum
Selain Boneto, susu untuk anak-anak juga mempunyai pilihan lain yaitu Zee Platinum. Susu ini berfokus pada brain, body, and bone. Oleh sebab itu merek ini tidak hanya berfokus pada kesehatan dan kepadatan tulang saja, tetapi juga otak serta tubuh anak-anak. Untuk tulang, kandungan Protein dari Asam Amino Esensial membantu proses pertumbuhan anak, dengan didukung kalsium yang menjaga tulang anak bertumbuh dengan baik. Dan kandungan Prebiotik Inulin bertanggung jawab pada penyerapan nutrisi berjalan dengan baik dan menjaga kesehatan saluran pencernaan. Yang terakhir, Kolin untuk mencerdaskan anak.
- Hilo Platinum
Kandungan yang dimiliki berupa Glucosamine dan Chondoroiti berfungsi untuk menghasilkan pelumas yang berguna untuk area persendian. Jadinya sendi akan bertumbuh dengan baik dan kuat sehingga ciri-ciri tulang keropos terminimalisir. Meskipun mempunyai kalsium yang tinggi, susu ini rendah lemak dan tidak menggunakan gula tambahan.
Banyak pilihan merk susu yang bagus untuk tulang keropos. Sehingga bisa menjaga tulang Anda mengalami gangguan dan bisa menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih baik. Anda juga bisa mengkonsumsi berbagai buah yang baik untuk tulang keropos dan vitamin untuk tulang keropos untuk mempercepat pemulihan.