Sponsors Link

4 Macam Vitamin Penguat Tulang dan Sendi yang Mudah di Dapatkan

Sponsors Link

Vitamin dan mineral memiliki peranan yang sangat penting untuk pertumbuhan serta menjaga kesehatan vitamin penguat tulang dan sendi. Hal ini juga sangat berpengaruh terhadap hidup kita karena tulang dan sendi merupakan suatu organ penting dalam menopang kegiatan kita sehari-hari. Tanpa tulang dan sendi yang sehat, akan sangat tidak mungkin bagi tubuh akan mampu menjalankan segala aktifitas dengan lancar dan baik. Sejatinya, pertumbuhan tulang pada setiap orang dimulai sejak dari bayi sampai dengan benar-benar selesai ke tahapan sempurna. Nah, untuk mendapatkan tulang dan sendi yang selalu sehat, maka perawatan dan perhatian yang khusus bisa dilakukan dimulai sejak dari dini.

Hal ini bisa dilakukan dengan berbagi cara seperti mengkonsumsi berbagai makanan yang bergizi, melakukan pola hidup sehat, serta juga dapat dilakukan dengan cara mengkonsumsi berbagai macam suplemen multivitamin untuk mendukung kesehatan sendi dan pertumbuhan tulang. Vitamin dan mineral sejatinya bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita, hal ini juga sangat berpengaruh terhadap kesehatan dan pertumbuhan tulang dan sendi. Maka dari apa saja vitamin dan mineral yang dapat membantu menjaga kesehatan vitamin penguat tulang dan sendi? Langsung saja mari kita simak beberapa ulasan berikut ini.

  • Vitamin D

Vitamin D ini juga biasa disebut dengan istilah Kalsiferol. Vitamin D atau kalsiferol ini sangat bermanfaat untuk membantu kalsium dalam proses pembentukan serta pertumbuhan tulang dan gigi. Tidak hanya pada remaja dan juga orang dewasa, Vitamin D merupakan salah satu dari berbagai vitamin untuk pertumbuhan anak. Tahukah Anda bahwa Vitamin D adalah satu-satu nya vitamin yang bisa diproduksi sendiri oleh tubuh? Vitamin D akan membantu pengerasan tulang dengan cara mengatur fosfor dan kalsium dalam tugasnya sehingga akan diendapkan dalam proses pengerasan tulang. Banyak kasus yang terjadi pada sebagian orang yang menderita penyakit dan kelainan pada tulang akibat kekurangan Vitamin D ini. Manfaat vitamin D sebagai berikut:

  • Vitamin D juga dikenal sebagai vitamin yang mampu untuk menjaga kesehatan otot dan juga meningkatkan kesehatan tulang secara menyeluruh.
  • Vitamin D ini juga bermanfaat untuk membantu penyerapan sumber nutrisi seperti kalsium dan fosfor yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pertumbuhan tulang melalui asupan makanan yang dikonsumsi.
  • Vitamin D ini juga bermanfaat untuk membantu anak dan balita untuk mengembangkan tulang yang kuat, membantu pembentukan enamel pada gigi, dan juga membantu menjaga kesehatan otot dan sendi.

Vitamin D sendiri bisa didapatkan dari paparan sinar matahari pada pagi hari. Paparan sinar matahari yang mengandung Vitamin D yang cukup ini akan bisa Anda dapatkan diantara jam 6 pagi sampai dengan jam 8 pagi. Selain dengan mengambil manfaat dari paparan sinar matahari, Anda juga bisa mendapatkan tambahan vitamin ini dari berbagi sumber makanan seperti minyak hati ikan cod, ikan salmon, ikan sarden, makarel, ikan tuna, susu mentah, kaviar, telur dan juga jamur. Banyak mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung Vitamin D merupakan salah satu cara untuk pencegahan tulang keropos.

  • Vitamin C

Vitamin C merupakan salah satu vitamin yang mampu larut dalam air. Salah satu fungsi dari vitamin ini adalah untuk menghasilkan kolagen. Seperti yang sudah diketahui bahwa kolagen adalah salah satu komponen yang membentuk tulang rawan, ligamen, tendon, pembuluh darah dan juga kulit. Mengkonsumsi berbagai jenis sumber makanan mengandung vitamin ini adalah salah satu cara menguatkan tulang kaki. Vitamin C juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan sendi. Hal ini dikarenakan Vitamin C akan dapat membantu menjaga produksi cairan synovial yang  berfungsi untuk membuat sendi lebih leluasa dalam bergerak. Selain hal tersebut, vitamin ini juga mampu untuk membantu dalam pengobatan penyakit rematik.


Banyak sekali manfaat yang dihasilkan dari mengkonsumsi vitamin ini. Anda dapat mengkonsumsi berbagai jenis buah untuk menguatkan tulang, yang tentunya banyak mengandung vitamin ini seperti, jeruk, kiwi, lemon, dan lain sebagainya. Vitamin C juga dapat membantu menghambat pelepasan histamin dan juga membantu sistem kekebalan tubuh. Hal ini dikarenakan bahwa vitamin ini adalah sangat penting kaitannya untuk produksi neurotransmiter seperti norepinefrin. Setiap tubuh manusia pasti akan sangat membutuhkan asupan Vitamin C. Vitamin ini berfungsi untuk membantu tubuh dalam proses produksi kolagen, yang terdiri dari komponen ligamen, tendon, tulang rawan dan beberapa jenis lain dari jaringan ikat, dengan kekurangan Vitamin C, sebagai berikut:

  • Dapat menyebabkan beberapa resiko gangguan persendian, meningkatkan resiko terjadinya patah tulang dan juga kerusakan jaringan ikat.
  • Kekurangan vitamin ini juga bisa saja menimbulkan penyakit seperti osteoarthritis. Osteoarthritisa adalah salah satu penyakit peradangan kronis pada sendi yang dapat menyebabkan kerusakan tulang rawan dan juga menyebabkan tulang saling bergesekan. 

Dalam sebuah studi juga mengungkapkan bahwa Vitamin C dapat mengurangi gejala rasa sakit yang dialami ketika sedang menderita patah tulang di pergelangan tangan. Studi ini menyimpulkan bahwa dengan mengkonsumsi sekitar 500 mg Vitamin C dalam 50 hari dapat mengurangi resiko rasa sakit yang lebih lama dan juga mempercepat proses penyembuhan.

  • Vitamin K

Vitamin K adalah merupakan salah satu vitamin yang sangat penting untuk mengatur produksi kalsium yang ada pada tubuh. Kekurangan Vitamin K dapat menyebabkan tulang menjadi rapuh dan juga menyebabkan sistem vaskular mengeras. Vitamin K juga memberikan dua manfaat yang sangat penting untuk tulang. Yang pertama adalah bahwa Vitamin K dapat membantu menjaga tubuh dari kelebihan degradasi tulang atau juga disebut dengan istilah resorpsi dengan cara menghentikan aktifitas yang memproduksi osteoklas. Kemudian fungsi yang kedua dari vitamin ini adalah sebagai faktor pendukung dalam proses pembentukan tulang baru. Hal ini dilakukan dengan cara memungkinkan osteocalcin untuk untuk menarik kalsium dari darah dan juga membawa lapisan itu ke tulang.

Pada dasarnya, Vitamin K adalah vitamin yang mampu larut dalam lemak. Vitamin K ini terbagi menjadi 3 jenis vitamin, yaitu Vitamin K, Vitamin K1 dan juga Vitamin K2, dan peran vitamin K sebagai berikut:

  • Vitamin K juga berperan penting dalam proses pembekuan darah dan juga pengapuran tulang.
  • Menurut penelitian, mengungkapkan bahwa pria dan wanita yang mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung Vitamin K2 dan mampu mencukupi sekitar 65% akan kebutuhan, lebih kecil beresiko untuk mengalami patah tulang pinggul.
  • Penelitian juga menungkapkan bahwa Vitamin K juga mampu mencegah dan mengatasi berbagai masalah tulang akibat penuaan seperti osteoporosis.
  • Selain itu Vitamin K jug mampu untuk melawan kanker dan juga pengerasan arteri.

Lalu dari mana Anda bisa mendapatkan asupan Vitamin K? Anda bisa mendapatkan asupan Vitamin K dari berbagai sayuran berwarna hijau seperti brokoli yang juga bermanfat sebagai salah satu jenis makanan untuk mempercepat penyambungan tulang. Selain sayuran hijau, salah satu buah yang menjadi favorit orang banyak yaitu apel juga kaya akan Vitamin K ini. Apel merupakan salah satu jenis buah-buahan yang mengandung vitamin ini, selain itu apel juga mengandung banyak nutrisi seperti Vitamin C dan juga serat. Apel juga merupakan jenis buah-buahan yang mengandung kalori yang rendah, memiliki sedikit sodium, dan juga tidak mengandung banyak lemak atau kolesterol.

Apel juga tinggi akan polifenol yang berfungsi sebagai antioksidan. Kandungan polifenol banyak ditemukan pada kulit apel. Selain itu, apel yang kaya akan Vitamin K ini juga merupakan salah satu makanan untuk patah tulang tangan. Maka dari itu sebaiknya setelah mencuci apel yang ingin Anda makan, sertakan kulit apel dalam setiap gigitan Anda. Fakta yang selanjutnya adalah bahwa setiap apel yang Anda makan akan memberikan Anda fitonutrien tulang yang unik yang dinamakan Phloridzin. Hal tersebut akan dapat membantu memperbaiki kepadatan tulang dan juga mengurangi kerusakan tulang pada wanita yang sudah memasuki masa menopause.

  • Vitamin B12

Vitamin B12 adalah salah satu vitamin yang mampu untuk menambah stamina seseorang. Vitamin ini juga berfungsi untuk menguatkan tulang. Penelitian telah mengungkapkan bahwa orang-orang yang kekurangan vitamin ini akan lebih beresiko mengalami pengeroposan tulang lebih cepat. Oleh karena itu konsumsilah berbagai jenis makanan dan minuman yang mengandung banyak Vitamin B12 untuk selalu menjaga kesehatan vitamin penguat tulang dan sendi. Semua jenis sumber makanan alami yang mengandung Vitamin B12 hanya bisa Anda dapatkan dari sumber makanan dan minuman yang dihasilkan oleh hewan. Anda juga bisa meminum susu untuk mendaaptkan asupan vitamin ini.


Seperti yang kita tahu bahwa khasiat susu untuk tulang seperti sebagai sumber kalsium dan juga sumber Vitamin B12. Kita tidak akan bisa menggunakan makanan seperti buah dan sayur untuk mendapatkan asupan vitamin ini. Tetapi sebagai alternatif, kita bisa mendapatkan manfaat dari Vitamin B12 dengan mengkonsumsi berbagai jenis makanan kemasan atau makanan olahan yang diperkaya akan Vitamin B12. Tapi yang perlu Anda ingat adalah bahwa sumber vitamin terbaik adalah yang didapatkan langsung dari alam.

Sumber Makanan yang Mengandung Vitamin

Anda bisa mengkonsumsi berbagai macam makanan berikut ini yang mengandung sejumlah Vitamin B12 untuk mencukupi kebutuhan Anda sehari-hari. Sumber makanan tersebut adalah :

  1. Ikan Haring. Ikan ini mengandung sekitar 13,11 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  2. Ikan Tuna. Ikan tuna mengandung sekitar 10,3 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  3. Kepiting. Kepiting mengandung sekitar 9,3 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  4. Ikan Sarden. Ikan ini mengandung sekitar 8,72 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  5. Caviar. Cavian mengandung sekitar 5,54 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  6. Kerang. Beberapa jenis kerang mengandung sekitar 5,12 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  7. Ikan Salmon. Ikan ini mengandung sekitar 3,12 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  8. Daging Sapi. Jenis daging ini mengandung sekitar 3,75 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  9. Daging Kambing. Jenis daging ini mengandung sekitar 2,55 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  10. Ikan Cod. Ikan ini mengandung sekitar 1,23 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  11. Keju. Berbagai olahan keju mengandung sekitar 0,45 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.
  12. Telur. Dalam 1 butir telur ayam mengandung sekitar 0,92 Vitamin B12.
  13. Daging Ayam. Jenis daging ini mengandung sekitar 0,34 mikrogram Vitamin B12 per 100 gram.

Sangat banyak bukan sumber makanan yang bisa Anda konsumsi untuk mendapatkan manfaat dari Vitamin B12. Tapi sebelum mengkonsumsi makanan tersebut, ketahui teliti terlebih dahulu apakah sumber makanan tersebut masih layak dikonsumsi atau tidak. Dan juga pastikan bahwa beberapa sumber makanan yang Anda konsumsi tersebut tidak menyebabkan alergi pada diri Anda.

Sponsors Link
, , , ,
Post Date: Monday 08th, January 2018 / 03:43 Oleh :
Kategori : Kesehatan Tulang